Perut Anda Buncit Berlemak ? Ini Menunya

Tips kesehatan - buncit
Perlu makanan maupun minuman untuk mengikis lemak termasuk lemak perut yang membuat Anda nampak buncit ? Inilah diantaranya, cara mudah mengatasi perut buncit karena menumpuknya lemak. Makanan maupun minuman ini telah terbukti mengurangi penumpukan lemak lewat uji klinis dan studi.

1. Minumlah secara rutin teh hijau pagi dan sore. Teh hijau mengandung senyawa EGCG yang mampu mengurangi lemak tubuh. Teh hijau kemasan sekarang mudah di dapat di toko toko maupun kios terdekat.
Selain bentuk kemasan yang telah jadi ssiap minum, yang berbentuk bag sebagai teh celup juga tersedia. Tinggal pilih sesuai selera. Untuk mengurangi resiko sakit perut karena minuman kemasan, pilihlah yang sudah melalui uji dari depkes. Jangan lupa juga tanggal kadaluwarsanya. Atau cara mudahnya, pilihlah merk yang sudah paten atau terkenal.

2. Konsomsilah beras merah. Selain sering dikonsomsi para penderita diabetes karena berkadar gula rendah, beras merah juga terbukti dapat mengikis lemak yang menumpuk pada perut. Dengan mengkonsumsi beras merah setiap hari jadilah perut buncit dengan segera menjadi langsing.


3. Konsumsi ikan salmon. Ikan salmon mengandung asam lemak omega-3 yang cukup tinggi. Inilah yang menjadikan ikan salmon sebagai menu dan nutrisi yang cukup tepat untuk mengurangi penumpukan lemak yang menjadikan perut buncit.

4. Konsumsi makanan yang mengandung cabai, sebab cabai diteliti dapat mengurangi lemak pada perut. Tetapi ingat, terlalu banyak makan cabai juga dapat mengganggu pencernakan, terutama bagi penderita penyakit mag atau lambung. Jadi ada baiknya sediakan sambal di meja makan. Jadikan perut buncit karena lemak yang menumpuk sedikit demi sedikit menjadi langsing kembali. Syukur syukur bisa sixpack, hehe..

5. Perbanyak mengkonsumsi buah dan sayuran. Buah dan sayuran tidak mengandung lemak dan kaya akan serat. Buah berserat juga sangat bermanfaat untuk melancarkan buang air besar atau sembelit. Apel, jeruk, dan melon adalah contoh buah buahan yang dapat dijadikan pilihan karena mudah didapat. Jadi kikis lemak yang membuat perut buncit tersebut dengan buah kaya serat secara rutin.

Itulah makanan maupun minuman yang dapat Anda konsumsi untuk mengembalikan perut buncit karena lemak menjadi langsing kembali.
Selain nutrisi tersebut, sempatkan juga melakukan latihan. Lakukan olahraga ringan rutin setiap hari untuk membakar lemak yang menjadikan perut buncit. Jika kehidupan Anda sibuk, ambilah waktu permulaan hari. Yaitu sebelum orang banyak terbangun di pagi hari. Bangun lebih awal untuk melakukan lari lari kecil atau bersepeda keliling komplek.

Selain nutrisi yang perlu dikonsumsi, latihan atau olahraga yang perlu diperhatikan, ada juga makanan yang mesti dihindari. Hindari atau kurangi makanan dengan kandungan lemak tinggi, semisal margarine, sup instan, makanan cepat saji ( seperti hotdog,, burger ), gorengan, eskrim, kuah daging, minuman bersoda dan juga mayones. 
Demikianlah, berjuang untuk mendapatkan perut langsing dari perut buncit karena menumpuknya lemak memang seperti menyiksa. Banyak makanan lezat yang mesti dihindari. Yang diatas tadi hanya bagian kecil dari ritual diet.
Terima kasih telah membaca dan semoga bermanfaat.

No comments: